Antivirus Terbaik Android Tahun 2019 - Android

Semaka Komputer - Seiring perkembangan teknologi, Antivirus merupakan aplikasi yang sangat penting untuk perangkat gadget kita baik ponsel pintar, tablet, komputer, notebook dan banyak lagi. Dengan antivirus, kamu akan mendapatkan keamanan dan privasi pada smartphone yang digunakan. Tak hanya itu, seiring perkembangan jaman kini kegunaan antivirus juga sudah meningkat dari tahun ke tahun salah satunya antivirus bisa membersihkan sampah yang ada pada ponsel dan melakukan kontrol terhadap aplikasi yang akan diinstal.
Guna mendapatkan antivirus yang terbaru dan terpercaya, terdapat 10 antivirus terbaik android yang dapat menjadi referensi untuk anda bagi pengguna handphone Android dalam memilih antivirus. Ke-10 Antivirus terbaik android ini telah direview oleh tim SinyalTech agar bisa memberikan yang terbaik untuk berjalan di smartphone yang kamu gunakan baik dari tipe dan merk apapun. Kesepuluh Antivirus tersebut, antara lain:
1 . CM Security Antivirus AppLock
CM Security Antivirus AppLock disebut-sebut sebagai Antivirus Terbaik Android dan Paling Ringan saat ini. Antivirus yang dikembangkan oleh Cheetah Mobile ini sudah diunduh oleh 100-500 juta pengguna Android dan memiliki review positif sebanyak 16juta pengguna pada Google Play Store. Hasil tersebut menunjukan bahwa aplikasi antivirus ini sangat aman, terpercaya, populer dan selalu update dari waktu ke waktu.
Setiap awal tahun khususnya tahun 2018 ini telah dilakukan pengetesan sebanyak 42 antivirus dan CM Security menjadi antivirus terbaik android yang menduduki di posisi pertama dengan keunggulan kemudahan penggunaan, fitur yang dibutuhkan, keamanan yang baik, dan tidak perlu pengetahuan khusus untuk menggunakannya. Hal inilah yang membuat CM Security terkenal dan kelebihan lainnya yaitu bisa berjalan dengan menggunakan sedikit memori RAM yang membuat performa ponsel semakin stabil.
Antivirus CM Security AppLock ini bisa kamu unduh di Google Play Store pada tombol dibawah ini secara gratis.
2. 360 Security – Antivirus Boost
360 Security dibuat dan dikembangkan oleh 360 Mobile Security Limited. Antivirus ini menduduki peringkat ke-2 dari segi kecepatan dan kemampuan scanningnya yang cepat. 360 Security telah dipercaya oleh 200juta lebih pengguna karena bisa melakukan booster untuk mendapatkan kecepatan dalam menjalankan aplikasi berjalan dan aplikasi antivirus yang mampu mengoptimalkan aplikasi latar belakang, memperbesar ruang memori, membersihkan sampah (cache) file, serta menghemat daya baterai agar tahan lama.
Antivirus Terbaik Android di urutan kedua ini juga sangat ringan dan tidak memakan banyak daya namun tetap memberikan perlindungan keamanan yang maksimal juga bisa mendeteksi aplikasi yang berbahaya untuk ponsel anda. Beberapa fitur unggulan yang ada di 360 Security & Booster yaitu Real Time Protection, Security Antivirus, Memory Boost, Junk File Cleaner, Anti theft, Power Saver dan Privacy. Antivirus 360 Security ini dapat kamu unduh dan temukan di link google play store dibawah ini.
3. AVG Antivirus Free – Security Scan
AVG Antivirus Free digadang-gadang menjadi antivirus terbaik android di peringkat ke-3. AVG Antivirus Security ini dibuat dan dikembangkan oleh AVG Mobile. Terdapat 2 versi AVG yakni versi gratis dan berbayar. Kamu dapat memilihnya sesuai dengan kebutuhan akan perlindungan yang ingin diharapkan. Di AVG versi gratis terdapat beberapa fitur yang sangat berguna untuk kamu dalam hal proteksi keamanan, privasi, perlindungan dari virus berbahaya, malware, spyware, dan pesan teks yang akan dilindungi profil data kamu dengan aman.
Sedangkan AVG Antivirus PRO Android Security memiliki fitur yang lebih banyak dan tidak adanya iklan yang tampil. Di versi premiumnya kamu bisa melakukan scanning kepada aplikasi, sistem files, dokumen, media, panggilan, pesan teks, SMS, dan setting secara online juga real time. Kamu juga dapat mengunci ponsel kamu agar ketika hilang bisa dengan mudah ditemukan dan tidak disalahgunakan orang lain. AVG Antivirus Free dan AVG Antivirus PRO Android Security ini bisa kamu unduh pada link berikut ini.

4. AVAST Mobile Security & Antivirus

Antivirus yang dibuat oleh AVAST SOFTWARE menduduki peringkat ke-4 di jajaran antivirus terbaik android sekarang ini. Avast Mobile Security & Antivirus memiliki 100-400 juta pengguna yang tersebar di seluruh dunia, salah satunya di Indonesia. Aplikasi Antivirus ini disebut-sebut bisa memberikan perlindungan yang hampir sempurna untuk melakukan scan terhadap virus berbahaya, adanya malware, adanya spyware, atau infeksi file yang ada dalam sistem operasi Android.
Avast Mobile Security adalah antivirus gratis untuk scan Android dan mengamankan terhadap file yang terinfeksi, privasi phishing yang tidak diinginkan, adanya virus berbahaya seperti trojan dan bahkan terhadap kehilangan atau pencurian.
Fitur dari Avast ini yaitu bisa mengamankan ponsel dan tablet dengan perlindungan anti-pencurian, menjaga keamanan ponsel menggunakan virus dan malware scanner, bisa menghapus trojan untuk file yang terinfeksi, mengaktifkan pelindung, manajer aplikasi, kunci aplikasi, dan bahkan firewall (pada ponsel berakar) memberikan total kontrol untuk tinggal bersih. Tak hanya itu, kelebihan lainnya juga ditunjukan terhadap statusnya yang terinfeksi, trojan, kerentanan aplikasi dan ancaman WiFi berbasis OS Android Anda.
5. Kaspersky Internet Security
Kapersky Internet Security merupakan anti virus Android yang dikembangkan oleh Kaspersky Lab dengan mengunggulkan kemampuan anti pencurian dan pengamanan yang baik untuk hp android kamu. Aplikasi ini tersedia dalam versi gratis yang sudah menawarkan fitur penuh untuk anti pencurian dan scanning files. Sedangkan Untuk versi berbayarnya, ada fasilitas untuk perlindungan data penyimpanan online yang gratis sekaligus perlindungan maksimal terhadap privasi datamu.
Desain tampilan Kaspersky Internet Security cukup memukau dengan dominasi warna tosca di hampir seluruh bodi aplikasi. Tidak heran kalau antivirus ini menjadi antivirus android yang ampuh dengan kemampuannya menghalau berbagai aktivitas yang mencurigakan dari sebuah aplikasi berjalan atau ketika hendak kamu install. Cara menggunakan/mengoperasikan aplikasi Kaspersky Internet Security sebenarnya mudah hanya saja kamu harus belajar untuk menggunakan serta mencoba aplikasi ini, namun secara keseluruhan tetap mudah dioperasikan setelah beberapa kali pemakaian. Kamu bisa menikmati antivirus terbaik untuk android di peringkat kelima ini secara gratis di Google Play Store.
6. Norton Security & Antivirus
Norton Security and Antivirus ini dibuat dan dikembangkan oleh Symantec Coorporation dan aplikasi ini telah terunduh sebanyak 10-50 juta pengguna hingga tahun 2018 terbaru sekarang ini. Setelah cukup sukses dan sangat ampuh dalam menangani virus yang ada pada PC, Norton sekarang juga bisa digunakan pada perangkat ponsel pintar yang mampu menjadi “all-in-one solution” untuk keamanan dan memproteksi virus secara menyeluruh dalam satu buah aplikasi yang berjalan di sistem operasi Android.
Uniknya antivirus ini memberikan kita fitur premium trial selama 30 hari. Jadi kita bisa mencoba beberapa setting dan fitur yang disediakan di Norton Mobile Security Premium dengan gratis dan tidak berbayar, namun untuk melanjutkan lisensi kamu harus membayarnya ketika masa trial telah berakhir. Kamu bisa mendapatkan antivirus ini secara gratis pada tombol unduh dibawah ini.
7. Lookout Security & Antivirus
Bagi kamu yang gemar beraktifitas dan lupa dimana keberadaan ponselmu, Lookout Security Antivirus merupakan antivirus yang paling tepat untuk kamu. Lookout menyediakan fitur anti pencurian yang sangat mumpuni dan handal. Kamu hanya perlu memasukan identitas yang diperlukan juga mengaktifkan layanan GPS pada ponsel untuk menemukan lokasi dimana hp anda berada. Fitur pencarian ponsel di lookout bisa melalui GPS dan Jaringan Internet.
Lookout Security & Antivirus merupakan antivirus terbaik android yang memiliki 70 juta pelanggan aktif dan pengguna. Aplikasi Antivirus ini biasanya sudah menjadi bawaan dan dimasukkan/diinstal oleh beberapa produsen smartphone ke dalamnya. Untuk mereka yang kurang suka dengan aplikasi bloatware, tentu akan kesulitan menghapus pemasangannya. Meski demikian, ini menjadi bukti bahwa Lookout layak diperhitungkan sebagai salah satu aplikasi antivirus terbaik yang cocok untuk kamu pakai. Aplikasi ini bisa menjadi alternatif untuk mereka yang menghendaki program antivirus tapi tetap dengan fitur anti pencurian yang minimalis dan ringan untuk dipakai pada ponsel biasa sekalipun.

8. Dr.Web Light Anti-virus
Di peringkat ke-8, Dr.Web Antivirus menjadi antivirus yang memberikan keamanan total untuk android. Kamu bisa mendapatkan antivirus terbaik untuk android ini dengan gratis namun bila ingin lebih maksimal kamu bisa membayar versi PRO-nya. Pada versi gratisan, Dr.Web menawarkan anti virus, anti malware dan notifikasi apabila ada pihak asing yang berusaha mengakses data dalam perangkat. Meski demikian, fitur-fitur yang ada dalam aplikasi ini bisa berjalan dengan baik dan paling ringan karena tidak membutuhkan memori dengan kapasitas besar. Kamu bisa menggunakan aplikasi ini dengan mudah dan praktis.
Dr.Web merupakan antivirus yang mempunyai fitur untuk menghapus celah keamanan terbaru yang bernama Ransomware. Fitur ransomware ini akan sangat berguna untuk melindungi kebocoran dari celah sistem operasi Android diversi 4.4 kebawah mulai dari Android Kitkat. Virus ini sangat berbahaya karena bisa mengenkripsi data anda, mengintip/memberikan perintah, eksekusi sistem, dan jika anda melakukan transaksi SMS Banking. Anda akan dimintai uang tebusan untuk mengembalikan data penting anda jika terkena virus ransomware. Jadi kamu harus mencegahnya dengan Dr.Web Antivirus ini. Bagaimana kamu ingin mencobanya?
9. Avira Mobile Antivirus
Selain merupakan antivirus untuk PC/notebook, Avira juga menyediakan antivirus untuk Android yang diberi nama Avira Android Security yang dibuat serta dikembangkan oleh Avira Coorperation GmbH. Aplikasi antivirus ini cocok kamu coba karena terdapat pengamanan yang lengkap seperti Anti Theft, Identity Safeguard & Blacklist, Web Administration, dan masih banyak lagi. Lihat fitur selengkapnya antara lain:
  • Memberikan keamanan mobile secara total untuk perangkat gadget (smartphone, ponsel, tablet, phablets, papan tulis)
  • Efektif memblokir virus dan jenis malware lainnya
  • Stagefright Advisor (Fitur Terbaru)
  • Melindungi data pribadi (foto, SMS, dll) dari pencurian atau penyadapan
  • Menyediakan perlindungan privasi perangkat terhadap setiap aplikasi
  • Melindungi akses tidak sah ke aplikasi lain yang diinstal pada perangkat Anda
  • Solusi yang tepat untuk mengoptimalkan sumber daya sistem dan untuk membantu menghemat daya baterai
  • Tersedia fitur untuk mencari ponsel atau tablet yang hilang
Kamu bisa mendapatkan antivirus ini dengan gratis di google play store dibawah ini.
10. McAfee Security & Power Booster Free
Di jajaran ke-10 peringkat Antivirus terbaik android, Mc Affe Security Booster mampu menjadi juaranya mengalahkan antivirus lain seperti ESET Mobile Antivirus dilihat dari AV-Test yang dilakukan. Meski tampilan aplikasi yang ditawarkan tidak sebagus 9 antivirus diatas, namun fitur yang ada untuk menjaga keamanan ponsel atau tablet dari virus terbilang baik. McAffe telah meraih beberapa awards yang bagus yaitu AV Test—Perfect score (Januari, Maret dan Mei 2014), Info Security Global Excellence Award pada April 2014 dan AV-Comparatives – Approved Mobile Product di bulan Agustus 2014.
McAffe Security Booster selain dijadikan sebagai aplikasi antivirus juga mengoptimalkan/optimasi performa dan kinerja pada ponsel. Terdapat beberapa fitur unggulan antara lain Battery Optimizer, Safe Web Surfing, Storage Clean-Up, Wi-Fi Security, Memory Clean Up, Device Lock dan masih banyak lagi. Menarik dan wajar kan jika aplikasi ini menjadi salah satu antivirus terbaik android?
Kesimpulan yang bisa kita peroleh yaitu CM Security Antivirus & AppLock menjadi yang terbaik dalam kategori 10 Antivirus Terbaik Android 2018 dinilai dari segi kecepatan scan file, desain interface, fitur applock, kemudahan pengguna, dan dinyatakan sebagai antivirus paling ringan untuk sistem operasi Android.
sumber : https://sinyaltech.com/antivirus-terbaik-android/
keywords : 10 Antivirus Terbaik Android 2019 | Antivirus Terbaik 2019 for android

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Antivirus Terbaik Android Tahun 2019 - Android"

Posting Komentar